D3 Manajemen Pajak - D3

Visi

Menjadi program studi yang bermutu, mandiri, dan inovatif dengan keunggulan tax planning di tingkat nasional berlandaskan nilai-nilai kristiani dan Pancasila pada tahun 2025.

Misi
  1. Menyelenggarakan pendidikan perpajakan berkelanjutan dengan menerapkan kurikulum mengacu KKNI berbasis digital.
  2. Meningkatkan mutu lulusan yang berintegritas dan kompeten di bidang tax planning yang mampu bersaing di tingkat nasional.
  3. Meningkatkan penelitian terapan di bidang perpajakan yang terpublikasi di jurnal nasional maupun internasional.
  4. Melaksanakan pengabdian kepada masyarakat di bidang perpajakan yang berkelanjutan dan terpublikasi di jurnal nasional maupun internasional.
  5. Menjadikan Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) sebagai budaya kerja dalam bidang akademik dan non akademik.
  6. Menjalin kerja sama dengan instansi pemerintah dan swasta dalam bidang Tridarma Perguruan Tinggi yang berkelanjutan.
Alamat Website
Butuh Bantuan? Hubungi Kami!